Serba Serbi

Perhutani Padangan Salurkan 200 Bibit Tanaman kepada UNUGIRI

599
×

Perhutani Padangan Salurkan 200 Bibit Tanaman kepada UNUGIRI

Sebarkan artikel ini

Bojonegoro – Dalam upaya mendukung pelestarian lingkungan, Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Padangan menyalurkan bantuan bibit tanaman kehutanan kepada Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri (UNUGIRI) Bojonegoro. Penyerahan ini dilakukan di Persemaian Tinggang BKPH Tegaron KPH Padangan pada Senin (23/12).

Bantuan ini berupa 200 bibit tanaman jenis mahoni, trembesi, dan balsa. Bibit-bibit tersebut akan digunakan dalam kegiatan penghijauan dan pelestarian lingkungan di Desa Kedungrejo, Kecamatan Sumberrejo, Kabupaten Bojonegoro. Selain itu, program ini juga bertujuan memberikan edukasi kepada mahasiswa mengenai pentingnya menjaga kelestarian hutan.

Baca Juga :  Dianggap Sepele, Produksi Baju Kucing Raih Omset Puluhan Juta

Kepala BKPH Tegaron, Agus Haldoko, menyatakan bahwa kerja sama ini mencerminkan komitmen Perhutani terhadap pelestarian lingkungan dan pendidikan. “Kami berharap bantuan ini dapat memotivasi mahasiswa UNUGIRI untuk menjadi agen perubahan dalam menciptakan lingkungan yang lebih hijau dan sehat,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Pelaksana Penghijauan Lingkungan KKN 14 Kedungrejo, Mohammad Syifa, mengapresiasi dukungan yang diberikan Perhutani Padangan.

“Bantuan bibit ini sangat membantu program pelestarian lingkungan di Desa Kedungrejo sekaligus mendukung pengabdian kepada masyarakat,” ungkapnya.

Langkah ini merupakan bagian dari upaya sinergi Perhutani Padangan dengan masyarakat untuk mendukung penghijauan dan keberlanjutan lingkungan.

Baca Juga :  Tenun Bojonegoro Tetap Diminati Saat Pandemi

Program ini diharapkan dapat menginspirasi lebih banyak pihak untuk peduli terhadap pelestarian bumi demi masa depan yang lebih hijau dan lestari.

Tentang Perum Perhutani
Perhutani adalah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bertugas mengelola sumber daya hutan negara di Jawa dan Madura. Perhutani memiliki berbagai unit bisnis, termasuk kayu, agroforestri, ekowisata, dan solusi berbasis alam, yang mendukung keberlanjutan lingkungan dan pembangunan masyarakat.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *