Serba Serbi

Dirjen Tanaman Pangan RI Bersama Forkopimda Tuban Gelar Panen Raya Jagung

180
×

Dirjen Tanaman Pangan RI Bersama Forkopimda Tuban Gelar Panen Raya Jagung

Sebarkan artikel ini
Dirjen Tanaman Pangan RI Bersama Forkopimda Tuban Gelar Panen Raya Jagung
Dirjen Tanaman Pangan RI Bersama Forkopimda Tuban Gelar Panen Raya Jagung

Tuban – Dirjen Tanaman Pangan Kementerian Pertanian RI, Dr. Ir. Suwandi, M.Si., bersama Forkopimda Tuban, melaksanakan kegiatan Panen Raya Jagung di Desa Ngimbang, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban hari ini. Acara tersebut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Tuban, Dr. Ir. Budi Wiyana, M.Si., serta berbagai pihak terkait lainnya.

Panen raya jagung varietas NK 7328 dilakukan di lahan seluas 517 Ha yang dikelola oleh Gapoktan Manunggal Rejeki desa Ngimbang. Selama kunjungan ini, bantuan berupa benih jagung dan padi senilai total 10,1 miliar rupiah serta bantuan sarana produksi senilai 3,03 miliar rupiah diserahkan kepada petani setempat.

Baca Juga :  Sebanyak 1.458 Jamaah Haji akan Tiba di Bojonegoro

Kabupaten Tuban dipuji sebagai sentra jagung baik di tingkat regional maupun nasional, dengan produktivitas mencapai 7 ton per hektar. Dirjen Suwandi juga mengungkapkan bahwa produktivitas jagung di Indonesia pada Januari-April 2024 telah mencapai 5,2 juta ton, meningkat dari periode sebelumnya. Untuk menjaga stabilitas harga dan ketersediaan jagung, Bulog diinstruksikan untuk menyerap 500 ribu ton jagung.

Sementara itu, Sekda Tuban, Budi Wiyana, menyampaikan terima kasih atas dukungan Kementan RI dalam optimalisasi lahan pertanian di kabupaten Tuban. Dia juga memaparkan proyeksi tanam dan panen jagung untuk tahun 2024 serta harga jagung saat ini.

Baca Juga :  Kabupaten Tuban Sambut Berakhirnya Penghitungan Suara Pemilu 2024

Kabupaten Tuban telah mencatatkan prestasi sebagai produsen jagung terbesar di Jawa Timur pada tahun 2023, dengan realisasi panen mencapai 778.477 ton Jagung Pipil Kering.

Diharapkan, dengan kerja sama antara petani, Gapoktan, perusahaan, dan asosiasi pengusaha jagung, penyerapan hasil pertanian jagung dapat ditingkatkan untuk mendukung kesejahteraan petani dan kestabilan pasokan pangan nasional. (fa/rin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *