Serba Serbi

Bincang dan Buka Bersama PWI Bojonegoro, PT ADS Bahas CSR PI Blok Cepu

274
×

Bincang dan Buka Bersama PWI Bojonegoro, PT ADS Bahas CSR PI Blok Cepu

Sebarkan artikel ini

Suaradesa.co (Bojonegoro) – Dalam rangka mempererat silaturahmi di bulan Ramadan kali ini, Badan Usaha milik Daerah (BUMD) PT Asri Dharma Sejahtera (ADS) menggelar buka bersama sekaligus bincang media bersama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Bojonegoro di kantor PT ADS, Jalan AKBPM Soeroko, Bojonegoro.

Direktur PT ADS, M. Lalu Syahril Majidi, dalam kesempatan ini menyampaikan rencana dan realisasi program CSR dari PT ADS sebagai pengelola Participating Interest (PI) Blok Cepu.

Baca Juga :  92 Desa di Bojonegoro Telah Salurkan BLT DD Tahap Pertama

“Rincian realisasi pelaksanaan program CSR tahun 2021 adalah sebesar Rp15.713.289.863,” ujarnya, Rabu (28/4/2022).

Dia mengungkapkan, indeks kepuasan masyarakat terhadap program CSR berada pada kategori sangat baik. Yaitu dengan rata-rata indeks 3,547 atau rata-rata nilai konversi 88,668.

Sementara tahun 2022 ini, program CSR dari PT ADS di antaranya Penerangan Jalan Umum, Kebencanaan, Lingkungan, pemenuhan air bersih, sarana dan prasarana olah raga, pertanian, pelatihan digital marketer, bantuan kursi roda, jalan dan jembatan, promosi potensi daerah, serta bantuan sembako.

Baca Juga :  Kepala Desa se-Kabupaten Bojonegoro Siap Dukung Restoratif Justice

“Tahun ini total program CSR sebesar Rp23.093.557.081,” tandasnya.

Usai pemaparan, seluruh jajaran direksi PT ADS dan PWI Bojonegoro melakukan foto bersama dan penyerahan paket sembako secara simbolis oleh Dirut PT ADS, M. Lalu Syahril Majidi kepada Ketua PWI Bojonegoro, M Yazid. (*Rin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *