Tuban – Pada Jum’at (3/11/2023), Tim Satpol PP dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Tuban berhasil mengevakuasi ular Pyton berukuran besar yang telah menyebabkan ketakutan di kalangan masyarakat di dukuh Njarkali Gedongombo, Kecamatan Semanding.
Kabid Pemadam Kebakaran Kabupaten Tuban, Sutaji, mengatakan, mereka menerima laporan dari warga tentang kehadiran ular sanca atau Pyton berukuran besar di pekarangan rumah Mardoko.
Setelah menerima informasi tersebut, tim Pos Pemadam Kebakaran Tuban segera bertindak cepat untuk mengevakuasi ular sanca ini dengan tujuan memberikan rasa aman kepada warga sekitar dari potensi serangan ular sanca.
“Ular sanca atau pyton ini telah memakan satu ekor ayam,”tukasnya.
Pihaknya memberikan imbauan kepada seluruh masyarakat untuk melaporkan segera jika melihat keberadaan hewan seperti ini kepada Satpol PP dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Tuban.
Sementara itu, Mardoko tidak menyangka jika ada ular sanca yang melahap habis ayam piaraannya. Dia mengaku, tidak mengetahui asal muasal ular tersebut.
“Semoga tidak terjadi lagi,”pungkasnya.
(fa/rin)