Suaradesa.co- Ahmad Fauzi
Bojonegoro-Wanita paruh baya asal Desa Sumuragung, Kecamatan Kepohbaru, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, bernama Suparmi akhirnya ditemukan keluarganya setelah hampir 24 jam menghilang saat berjualan jamu keliling.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah BPBD Bojonegoro, Ardhian Orianto, mengatakan, jika Suparmi dilaporkan keluarganya menghilang diduga tenggelam di waduk karena selalu melewatinya tiap hari.
“Biasanya, pukul 12.00 Wib siang korban sudah sampai rumah usai berjualan jamu. Tapi ditunggu hingga pagi hari tak kunjung pulang,”ungkapnya kepada Suaradesa.co, Rabu (3/4/2023).
Setelah mendapat laporan dari perangkat desa setempat, pihaknya langsung menerjunkan team asesment ke lokasi kejadian.
Namun setelah melakukan pencarian, tim berhasil menemukan korban dengan keadaan selamat meski kondisi korban kurang sehat.
“Korban ditemukan dirumah warga Desa Sumberagung dalam kondisi buruk, untuk saat ini korban dibawa ke Rumah Sakit guna melakukan pengecekan kesehatan,” tandasnya.
Dari hasil keterangan, korban memiliki riwayat penyakit vertigo. Dan saat itu kondisi tersebut kambuh sehingga korban menumpang istirahat dirumah warga. (fa)