Pendidikan

MIN 1 Tuban Adakan Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka

397
×

MIN 1 Tuban Adakan Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka

Sebarkan artikel ini
MIN 1 Tuban Adakan Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka
MIN 1 Tuban Adakan Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka

Tuban – Untuk meningkatkan kompetensi guru, MIN 1 Tuban menyelenggarakan Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka (Refreshment) bagi semua tenaga pendidik dan kependidikan di Hotel Mahkota pada Rabu (10/7/2024). Acara ini dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tuban, Hj. Umi Kulsum, S. Ag, M. Pd. I.

Dalam sambutannya, Hj. Umi Kulsum menekankan bahwa sebagai pendidik di satker, MIN (Madrasah Ibtidaiyah Negeri) 1 Tuban harus mampu menjadi daya tarik di lingkungannya.

“Guru-guru di MIN 1 Tuban harus menunjukkan kompetensi sebagai pendidik yang baik, salah satunya dengan mengikuti semua kegiatan pengembangan keprofesian seperti workshop dan bimtek kali ini,” ujarnya.

Baca Juga :  Kemenag Tuban Terus Masifkan Penguatan Moderasi Beragama

Ia juga menambahkan bahwa semua guru harus selalu update dan kompak untuk memajukan MIN 1 Tuban. “Buktikan dengan meningkatnya kuantitas siswa dan sarana prasarana di MIN 1 Tuban,” tambahnya.

Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Tuban, Fatah Yasin, S. Pd. I, menjelaskan bahwa kegiatan ini berlangsung selama lima hari, dari Rabu hingga Sabtu (10-13 Juli 2024). Workshop ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidik dalam mengimplementasikan kurikulum merdeka.

“Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk membantu pendidik dalam memahami konsep dan strategi kurikulum merdeka dalam menghadapi pembelajaran TP. 2024/2025,” ujarnya.

Baca Juga :  Sekda Tuban Berpesan CJH Doakan Kemajuan Tuban di Manasik Haji

Kegiatan ini terselenggara atas kerja sama dengan Penerbit ERLANGGA dan menghadirkan narasumber dari Widya Iswara BDK (Balai Diklat Keagamaan) Surabaya, Miftahusirojudin, M. Pd. Selain itu, Pengawas Madrasah Tingkat Dasar Kecamatan Tuban, Samsul Huda, M. Pd, turut memberikan materi mengenai Administrasi Madrasah.

Workshop ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang mendalam bagi para pendidik dalam mengimplementasikan kurikulum merdeka, sehingga dapat meningkatkan kualitas pendidikan di MIN 1 Tuban. (fa/rin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *