Bojonegoro – Sebanyak sembilan cabang olahraga baru mengajukan diri untuk menjadi anggota Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bojonegoro.
Wakil Ketua I KONI Bojonegoro, Tonny Ade Irawan, mengungkapkan bahwa cabang-cabang olahraga tersebut baru berdiri di Bojonegoro pada tahun ini dan beberapa di akhir tahun lalu.
“Cabang olahraga ini baru berdiri dan ingin bergabung dengan KONI. Kami sudah meminta mereka melengkapi administrasi yang dibutuhkan untuk proses keanggotaan,” ujar Tonny.
Sesuai dengan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) KONI, syarat untuk menjadi anggota minimal harus memiliki dua klub atau sasana di tingkat kecamatan.
Selain itu, dokumen administrasi lainnya seperti AD/ART cabang olahraga, serta surat keputusan susunan kepengurusan dari tingkat provinsi, juga harus dilampirkan dalam pengajuan.
Setelah melengkapi semua persyaratan administrasi, pengajuan ini akan dibahas dalam rapat pleno pengurus KONI Bojonegoro, yang nantinya hasilnya akan diajukan ke Rapat Anggota KONI untuk mendapatkan persetujuan.
“Jika semua dokumen sudah lengkap dan disetujui, kemungkinan akhir tahun ini mereka akan resmi menjadi anggota KONI Bojonegoro,” tegas Tonny, yang juga merupakan mantan wartawan.
Ketua KONI Bojonegoro, Sahari, menambahkan bahwa sebelum keputusan persetujuan, para calon anggota baru akan diundang untuk memaparkan program kerja dan target yang akan mereka capai, khususnya dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) tahun depan.
“Kami ingin tahu target mereka, terutama untuk Porprov mendatang,” katanya.
Saat ini, KONI Bojonegoro memiliki 37 cabang olahraga. Dengan adanya sembilan cabang olahraga baru ini, jumlah anggota KONI Bojonegoro bisa bertambah menjadi 46 cabang.
Sebagai catatan, dari 37 cabang olahraga yang terdaftar, hanya 29 cabang yang berpartisipasi dalam Porprov tahun lalu, dan hanya 16 cabang yang berhasil menyumbangkan medali.
Adapun sembilan cabang olahraga yang mengajukan diri adalah Kickboxing, Biliar, Triathlon, Muaythai, Mixed Martial Arts (MMA) atau tarung bebas, Sambo, Woodball, Softball, dan Gulat.(yo)