Home / Kabar Kota

Kamis, 26 Januari 2023 - 17:25 WIB

Tingkatkan Pemasaran, SBI Latih UMKM Membuat Konten Medsos

Suaradesa.co (Tuban) – Berkontribusi dalam pemulihan sosial ekonomi akibat pandemi, PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) Pabrik Tuban bekerja sama dengan Ronggolawe Press Solidarity (RPS) mengadakan Pelatihan Konten Digital, Kamis, (26/1/2023).

Pelatihan yang diikuti sekitar 30 pelaku UMKM yang berada di sekitar pabrik dan tergabung dalam Perempuan Kepala Keluarga (Pekka) dan Perempuan Wirausaha (Perwira) ini, menghadirkan Rizqi Sahputra selaku founder aplikasi Kuriner Indonesia, M.Abdurrochim selaku jurnalis tugujatim.com dan Edy Purnomo selaku General Manager bloktuban.com.

Moch. Yunani Rizzal selaku General Affair & Community Relations Manager mengatakan dalam sambutannya, bahwa program ini selaras dengan arahan pemerintah untuk mendukung pemulihan ekonomi pasca pandemi yang dapat dimulai dari pemulihan sektor UMKM.

Baca Juga :  Anis Mustofa Resmi Menjabat Anggota DPRD Bojonegoro

Hal ini dikarenakan 99 persen pelaku usaha di Indonesia adalah UMKM.

Salah satu hal yang dapat dilakukan adalah dengan pendekatan ke pasar dan go digital.

Pada era digital setiap UMKM berpotensi untuk melebarkan usahanya dengan memproduksi sebuah konten produk. Semakin menarik konten yang dibuat, akan semakin banyak yang tertarik untuk membeli produknya.

Agar konten-konten yang dibuat menarik, dibutuhkan kompetensi yang cukup dalam membuat konten.

” Inilah alasan yang mendasari digelarnya pelatihan membuat dan mengembangkan konten di SBI dengan menggandeng RPS sebagai fasilitator,” ungkap Rizzal.

Senada dengan Rizzal, Edy Purnomo sebagai salah satu narasumber acara ini menyampaikan bahwa konten media sosial merupakan aspek penting dalam memberikan informasi yang cepat, menarik dan mudah.

Baca Juga :  IDFoS Indonesia Bersinergi dengan Berbagai Pihak Bagikan Hygiene Kit di Bojonegoro-Tuban

“Hal ini untuk berinteraksi atau berkomunikasi hingga menimbulkan kesan yang mengesankan bagi instansi, pribadi atau komunitas,”tukasnya.

Sebelumnya SBI telah menginisiasi program pendampingan kepada Pekka dan Perwira sejak 2019 dengan memberikan stimulan usaha untuk penguatan ekonomi, pelatihan manajemen keuangan sederhana, kewirausahaan, refleksi diri berkelanjutan, kepemimpinan dan produksi aneka makanan untuk peningkatan perekonomian masyarakat secara mandiri dan berkelanjutan.

Khoirul Huda selaku Ketua RPS menyampaikan semoga dengan digelarnya acara ini, peserta mampu memahami pembuatan konsep untuk konten media sosial, memvisualisasikan hasil rancangan.

“Mengedit visual konten serta membuat konten media sosial dengan berbagai peruntukan. Semoga pendampingan oleh SBI dapat terus dilakukan untuk kemajuan UMKM,”pungkasnya. (fa)

Ikuti kabar terkini suaradesa.co di Google News

Share :

Baca Juga

Kabar Kota

SP 3 Keluar, Karaoke CI Terancam Ditutup

Headline

Komisi C Dukung Program UHC di Bojonegoro Agar Berkelanjutan

Kabar Kota

Babinsa Kedungadem Kodim Bojonegoro bantu petugas Kesehatan Laksanakan Fogging

Headline

Bupati Bojonegoro Dorong Pembentukan Bank Sampah di Setiap Desa

Headline

Bupati Bojonegoro Tinjau Lokasi Pembangunan TPA di Temayang

Kabar Kota

Ringkas Pelayanan Publik Agar Tak Rumit

Kabar Kota

Belum Capai Kuota Perempuan, Panwascam Soko Perpanjang Pendaftaran PKD

Kabar Kota

Perda P-APBD 2022 Ditetapkan, Bupati Bojonegoro Minta OPD Maksimalkan Waktu