Suaradesa.co- Ahmad Fauzi
Bojonegoro- Kepolisian Resort (Polres) Polres Bojonegoro, Jawa Timur, memberangkatkan tiga ga bus untuk program arus balik gratis presisi bagi warga Bojonegoro yang akan menuju ke Jakarta.
Ketiga bus tersebut diberangkatkan dari Terminal Rajekwesi Bojonegoro menuju Terminal Pulogebang Jakarta.
Kapolres Bojonegoro AKBP Rogib Triyanto, mengatakan, ketiga bus tersebut berisi 150 penumpang.
“Keberadaan bus gratis untuk arus balik ini merupakan perintah kapolri,”ungkapnya, Jum’at (28/04/2023).
Agar setiap polres bisa mengakomodir para pemudik yang akan kembali melaksanakan aktivitas di Jakarta.
Selain menyediakan bus gratis, Polres Bojonegoro juga membagikan paket snack dan cek kesehatan kepada penumpang yang mengikuti program bus gratis untuk arus balik tersebut.
“Mudah-mudahan kegiatan ini dapat bermanfaat, dapat membantu bagi bapak ibu saudara sekalian,”tukasnya.
Sementara itu Bambang Ariyanto salah seorang peserta bus gratis untuk arus balik, mengapresiasi program ini.
“Kami berterima kasih kepada jajaran Polres Bojonegoro atas program bus gratisnya. Ini sangat membantu dan memudahkan kami untuk balik ke Jakarta,” tukasnya. .
Hadir dalam pemberangkatan Arus Balik diantaranya, Kapolres dan Wakapolres Bojonegoro, Kasatlantas, Kepala Dishub, Kepala BPBD, dan Pengusaha. (Fa)