Berita UtamaKabar Desa

Minat Baca Turun, LSM Gemuruh Dorong Akselerasi Dengan Mobil Baca

355
×

Minat Baca Turun, LSM Gemuruh Dorong Akselerasi Dengan Mobil Baca

Sebarkan artikel ini

Suaradesa.co (Malo) – berdasarkan hasil pemetaan yang dilakukan lembaga, terhadap 20 desa yang ada di Kecamatan Malo, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, didapatkan hasil yg cukup miris terhadap minat baca anak. Apalagi di tengah gempuran dunia digital yang semakin merajalela.

“Minat baca generasi bangsa itu sudah harus menjadi perhatian utama kita,” ujar ketua Pokja Taman Baca Masyarakat (TBM) Kabel Wakid, salah satu organ dalam LSM Gemuruh, Yantono, Senin (4/1/2021).

Baca Juga :  Sebanyak 366 Desa Di Bojonegoro Bebas ODF

Hasil mapping telah dikaji dan akan segera disiapkan stimulan untuk terus meningkatkan minat baca anak dan generasi muda.

“Bagi kami membaca adalah membuka jendela dunia,” tukasnya.

Ada tanggungjawab moral dalam rangka itu. Sehingga pihaknya tidak bisa membiarkan situasi seperti ini terus berlangsung dan berdampak pada semangat berliterasj yang semakin memprihatinkan.

Ketua LSM Gemuruh, Suryanto menambahkan dari hasil kajian dan review kinerja lembaga di 2020, disepakati bahwa di awal tahun ini akan melakukan penetrasi ke sekolah – sekolah. Khusunya yang ada di wilayah Kecamatan Malo.

Baca Juga :  Teguh Haryono-Farida Hidayati Janjikan Insentif bagi Ribuan Jamaah Tahlil di Bojonegoro

“Kita desain mobil baca yang akan menjemput bola, bukan menunggu,” imbuhnya.

Semoga dengan program yang dicanangkan ini, minat baca pada anak dan pemuda kembali bergairah. Pihaknya juga berharap seluruh stakeholder yang ada juga memberikan perhatian yang sama.(*rin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *