Home / Headline / Kabar Kota

Kamis, 9 Juli 2020 - 12:28 WIB

Pemdes Tanjungharjo Kembangkan BUMDes Berbasis Digital

Suaradesa.co (Tanjungharo) – Pemerintah Desa Tanjungharjo, Kecamatan Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, mengembangkan BUMDes berbasis digital.

BUMDes Tanjung Karya ini sukses menaikkan omzet dengan penjualan lewat online. Omzet tahun 2019 mencapai Rp 328 juta dengan 158 produk terjual.

Menurut Ahmad Bustoni, Ketua BUMDes Tanjung Karya, BUMDes yang dipimpinnya terpilih sebagai BUMDes digital se-Indonesia dan akan melakukan teleconference dengan Presiden Joko Widodo. Namun, waktu teleconference masih belum ditentukan.

Baca Juga :  Pengalaman Spiritual di Makam Wali Kidangan

“Kita menjadi bagian BUMDes digital nasional,” ujarnya seperti dikutip dari KanalBojonegoro, Kamis (9/7/2020).

Ia menjelaskan, BUMDes Tanjung Karya berdiri tahun 2016. Namun baru mulai berkembang saat mendapat bantuan keuangan (BK) dari Pemkab Bojonegoro dibawah kepemimpinan Bupati Anna Mu’awanah. Bantuan sebesar Rp 100 juta itu sangat membantu kinerja BUMDes.

“Sejak saat itu BUMDes Tanjung Karya menggeliat,” terangnya.

Baca Juga :  Karya Bakti Skala Besar Tahun 2020 di Bojonegoro Resmi Dibuka

Ketika masa pandemi covid-19, BUMDes Tanjung Karya membuat terobosan dengan menjual produk-produk alat pertanian lewat online. Karena masa pandemi membuat warga khawatir untuk pergi ke toko. Hasilnya cukup menggembirakan.

“Omzet naik. 47 unit alat semprot disinfektan yang produknya hampir sama dengan alat penyemprotan hama di sawah terjual,” terang Toni, panggilan akrabnya. (*Naf)

Penulis : KanalBojonegoro

Editor : Nafita Sari

Ikuti kabar terkini suaradesa.co di Google News

Share :

Baca Juga

Headline

Bertahun-tahun Krisis Air Bersih, Pamsimas Menjadi Solusi Warga Purworejo

Kabar Kota

PPDB Jalur Zonasi, SMPN 1 Bojonegoro Melebihi Kuota

Headline

Menikmati “Sunset” di Wisata Tebing Bukit Rindu

Kabar Kota

Pemkab Bojonegoro Berpartisipasi pada Peringatan Hakordia Nasional 2022

Headline

Inilah Tahapan dan Persyaratan PPDB SMA di Blora

Kabar Kota

Warga Tuban Bisa Manfaatkan Layanan “MANTAPMAS” Antar Pasien ke RS Gratis

Kabar Kota

Sinergi dengan Pemerintah Pusat, Pemkab Bojonegoro Raih Juara 3 Nasional SPLP

Headline

Warga Antusias Sambut Peletakan Batu Pertama Jembatan Kanor-Rengel