Home / Headline / Kabar Kota

Selasa, 7 Juli 2020 - 15:27 WIB

Babinsa Gayam Cegah DBD Bersama Kader Jumantik

Suaradesa.co (Gayam) –  Bintara Pembina Desa (Babinsa) Posramil 0813-18/Gayam turut serta dalam upaya preventif pencegahaan penyakit Deman Berdarah Dengue (DBD) dengan melakukan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) bersama Pemerintah Desa (Pemdes)/Kecamatan Gayam, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, Selasa (7/7/2020).

Kegiatan yang melibatkan Bidan dan Kader Juru Pemantau Jentik (Jumantik) desa tersebut, dengan melakukan kerja bakti pembersihan lingkungan dan pemberian cairan pembasmi jentik pada bak mandi warga.

Sertu Salim, menuturkan bahwa pencegahan penyakit DBD sangat tergantung oleh pengendalian vektornya, yaitu nyamuk aides aegypti. Sehingga, dirinya bersama Pemdes, bidan desa dan Kader Jumantik secara rutin melakukan pemberantasan sarang nyamuk tersebut.

Baca Juga :  DPP PDI Perjuangan Dukung Kedaulatan Pangan di Bojonegoro

“Agar tidak menjadi sarang nyamuk yang dapat mengakibatkan penyakit DBD. Secara rutin kami bersama-sama melakukan kerja bakti pembersihan lingkungan serta pemeriksaan dan pemberian cairan pembasmi jetik pada bak mandi warga,” ungkapnya.

Kepala Desa Gayam, Winto mengucapkan banyak terima kasih kepada jajaran TNI dari Posramil Gayam Kodim 0813 Bojonegoro atas kerjasamanya dalam upaya pencegahan DBD di wilayahnya.

Baca Juga :  Tim Satgas Pemkab Bojonegoro Sidak Kebutuhan Pangan

“Saya ucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak, khususnya Babinsa Gayam dalam upaya bersama pencegahan penyakit DBD,” ujarnya.

Pihaknya berharap, semoga masyarakat Kecamatan Gayam khususnya warga Desa Gayam terhindar dari penyakit demam berdarah.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Desa Gayam, Winto, beserta perangkat, Bidan desa, Widyatiningsih dan Kader Jumantik desa setempat.

Sumber : Humas Kodim 0813

Editor : H. Ulya

Ikuti kabar terkini suaradesa.co di Google News

Share :

Baca Juga

Kabar Kota

Pertemuan Lintas Partai Politik Riang Gembira

Headline

Peringati Hari Bhayangkara Ke-74, Forkopimda Bojonegoro Ikuti Upacara Virtual Dari Istana Negara RI

Headline

Gelar Jagong Tani, EMCL dan INSPEKTRA Sosialisasikan Keselamatan Jalur Pipa Kedung Keris

Kabar Kota

Pemkab Bojonegoro Siapkan Program Bansos Bagi Penyandang Disabilitas

Headline

Pemkab Bojonegoro Beri Perhatian Tumbuh Kembang Anak

Headline

Rekruitmen CPNS dan P3K Dibuka, Pemkab Bojonegoro Tunggu Petunjuk Lokasi Pelaksanaan

Kabar Kota

Forkompimda Tinjau Pos Pengamanan dan Pelayanan Idul Fitri 1444 H, ini Pesan bagi Pemudik

Kabar Kota

Jumlah pengangguran Terbuka di Bojonegoro Menurun