Berita Foto

Ratusan Pemuda Antusias Ikuti Program Wirausaha Muda Pemula 2025 di Bogor

×

Ratusan Pemuda Antusias Ikuti Program Wirausaha Muda Pemula 2025 di Bogor

Sebarkan artikel ini

Suaradesa.co, Bogor – Ratusan wirausaha muda antusias mengikuti Program Wirausaha Muda Pemula (WMP) 2025 yang digelar oleh Forum Kewirausahaan Pemuda (FKP) DKI Jakarta bekerja sama dengan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi DKI Jakarta.

Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari, 22–24 Oktober 2025 di Ole! Suites Hotel & Cottage Sentul, Bogor, ini diikuti oleh 44 peserta terpilih dari total 263 pendaftar yang telah melalui proses seleksi ketat.

Program yang telah memasuki tahun ketiganya ini bertujuan memperkuat kapasitas dan daya saing generasi muda Jakarta dalam bidang kewirausahaan.

Ketua FKP DKI Jakarta, Mochamad Nuruddin, menyebut kegiatan tersebut merupakan bentuk konsistensi dan komitmen organisasi dalam mencetak wirausaha muda tangguh dan mandiri.

“Selama tiga tahun berturut-turut, FKP bersama Dispora DKI Jakarta telah melahirkan 132 penerima manfaat yang kini mengembangkan usaha di berbagai bidang. Kami ingin peserta tidak hanya mampu membangun bisnis berkelanjutan, tetapi juga memiliki jaringan usaha yang kuat dan berdaya saing,” ujar Nuruddin.

Program WMP menjadi salah satu implementasi Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2009 tentang Kepemudaan, yang menegaskan pentingnya peran pemerintah dalam meningkatkan kapasitas, kemandirian, dan daya saing pemuda untuk pembangunan ekonomi nasional.

Dalam sambutan pembuka, Kepala Dispora DKI Jakarta Andi Yansyah melalui Kepala Bidang Kepemudaan Yunus Burhan menegaskan pentingnya keberlanjutan program tersebut.

“Tingginya jumlah pendaftar menunjukkan minat besar pemuda Jakarta terhadap dunia wirausaha. Kami berharap 44 peserta terpilih ini dapat memanfaatkan program ini sebaik mungkin untuk mengembangkan potensi usahanya, sehingga mampu mendorong pertumbuhan UMKM dan membuka lapangan kerja baru,” kata Yunus.

Selama tiga hari pelaksanaan, peserta mengikuti berbagai sesi interaktif seperti talkshow inspiratif, games edukatif, presentasi produk, dan delapan materi tematik bersama narasumber profesional dari kementerian, praktisi bisnis, hingga pelaku wirausaha sukses.

Peserta dibekali dengan beragam keterampilan strategis, mulai dari perencanaan bisnis (Smart Goals), kolaborasi bisnis berkelanjutan, branding produk dengan AI, literasi keuangan usaha, hingga strategi pemasaran dan kepemimpinan tim.

Dalam sesi presentasi produk, Yunus Burhan mengapresiasi kreativitas peserta.

“Produk-produk yang dihasilkan peserta sangat menjanjikan dan berpotensi tinggi di pasar. Dengan strategi pemasaran yang tepat, program ini insyaallah akan melahirkan pengusaha muda sukses,” ujarnya.

Salah satu peserta, Aisyah, pelaku usaha sosial dengan merek Bersi-Bersi Lemari yang mengolah pakaian bekas menjadi fesyen ramah lingkungan, menyampaikan rasa terima kasihnya.

“Materinya sangat relevan dengan kebutuhan kami sebagai wirausaha muda. Selain belajar, kami juga bisa berjejaring dan berkolaborasi dengan banyak teman kreatif di sini,” ungkapnya.

Kesuksesan penyelenggaraan WMP 2025 tak lepas dari kerja kolaboratif antara Dispora DKI Jakarta, FKP DKI Jakarta, dan tim panitia pelaksana yang terdiri dari Mochamad Nuruddin, Rendi Rendika, Rizki Agustian, M. Aldi Ardiansyah, Poppy Purnama Sari, Aisyah Pratiwi, Halimah Adelia, Khoir Ilmuan, Dina Komala, Inda Hudiria, Elda Mayang, Anugrah Rahmat Adila, Khairunnisa Desivianti, dan Wisanggeni Dewandaru.

Melalui program ini, FKP DKI Jakarta berharap dapat terus melahirkan generasi muda yang berani, adaptif terhadap perubahan, dan siap berkontribusi aktif dalam penguatan ekonomi nasional.

Tentang FKP
Forum Kewirausahaan Pemuda (FKP) merupakan organisasi berbadan hukum yang dibentuk oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) pada tahun 2010.

FKP berfungsi sebagai wadah kolaborasi antarwirausaha muda di seluruh Indonesia dengan jaringan yang mencakup Dewan Pengurus Pusat, 11 Dewan Pengurus Wilayah, serta kepengurusan di tingkat kota/kabupaten dan kecamatan.

FKP berkomitmen mencetak wirausaha muda adaptif, berdaya saing, dan berjejaring lintas sektor melalui pelatihan, pendampingan, dan penguatan ekosistem UMKM.(fa/him)