Suaradesa.co (Bojonegoro)- Dinas Pariwisata Jawa Timur, gelar Jambore Desa Wisata dan Kelompok Sadar Wisata (POKDARWIS) se-Jawa Timur (Jatim) di Area wisata Jatim Park III Malang, selama 2 hari, yakni tanggal 4 dan 5 Desember 2020.
Peserta tahun ini terdiri dari puluhan destinasi desa wisata seluruh Jatim, termasuk Kabupaten Bojonegoro yang diwakili oleh desa wisata Taman Pinggir Nggawan (TPG) yang jadi wisata alam andalan Kota Bojonegoro.
Dalam event pameran wisata, TPG menyuguhkan stand gaya milenial yang diisi dengan produk-produk lokal masyarakat Desa Pilanggede, Kecamatan Balen, Kabupaten Bojonegoro, salah satunya keripik gedebog.
Bagian Promosi Pokdarwis Jala Sutra Desa Pilanggede, Iwan Zuhdi mengatakan, event Jambore Desa wisata ini sangat luar biasa. Banyak pengalaman bidang pariwisata yang diperoleh.
“Kita tampil dengan tema produk lokal. Kreatifitas masyarakat kita dampingi, kita tampung sehingga akan muncul nilai ekonomisnya,” katanya kepada suaradesa.co, Jum’at (4/12/2020).
Lebih lanjut, Kepala Dinas (Kadin) Pariwisata Jawa Timur Sinarto berpesan, agar memaksimalkan potensi lokal.
“Nanti kita akan bersinegi dengan akademisi. Rencananya semua desa wisata akan didampingi oleh akademisi, kita bersinergi,” pesanya saat berkunjung di stand Kabupaten Bojonegoro.
Para peserta Jambore Desa Wisata sangat antusias. Terlihat sangat bersemangat tampil maksimal.
Perlu kita ketahui, wisata Taman Pinggir Nggawan (TPG) Desa Pilanggede merupakan destinasi wisata alam pilihan di Bojonegoro. Yang menggabungkan panorama alam dan kearifan lokal.(*ror)