Berita FotoBerita Utama

Tahun Ajaran Baru Dimulai 23 Juli, Dinas Pendidikan Masih Kaji Sistem Belajar

459
×

Tahun Ajaran Baru Dimulai 23 Juli, Dinas Pendidikan Masih Kaji Sistem Belajar

Sebarkan artikel ini

suaradesa.co (Bojonegoro) – Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro masih melakukan kajian awal masuk sekolah. Yakni antara belajar di rumah ataukah melakukan kegiatan belajar-mengajar di sekolah. Namun, tahun ajaran baru sekolah tahun 2020 dipastikan tidak ada perubahan, yakni tetap dimulai pada 23 Juli 2020.

“Tahun ajaran baru tidak berubah, namun yang menyesuaikan adalah antara masuk sekolah seperti biasanya atau tetap lewat daring,” ujar Kepala Dinas Pendiidkan Kabupaten Bojonegoro, Dandi Suprayitno, Jumat (12/6/2020).

Baca Juga :  Bupati Bojonegoro : Pengelolaan Infrastruktur Harus Cermat

Untuk saat ini, kata Dandi, Dinas Pendidikan tetap berpatokan pada keputusan sebelumnya yakni masuk sekolah tanggal 15 Juni 2020. Meski demikian, pihaknya tetap akan menunggu kajian Gugus Tugas Pencegahan dan Penanganan Covid-19.

“Kita masih menunggu perkembangan lebih lanjut untuk kebijakan diperpanjang atau tidak,” tegasnya.

Dandi menjelaskan, untuk PPD tingkat SMP sudah mulai dibuka secara online pada 8 Juni dan berakhir pada 12 Juni 2020. Proses selanjutnya pada tanggal 9 – 13 Juni 2020 akan dilakukan uji coba / simulasi / latihan pendaftaran non zonasi meliputi Jalur Afirmasi , Perpindahan Tugas Orang Tua dan Prestasi Hasil Perlombaan/Kejuaraan.

Baca Juga :  Pemdes Kedaton Akan Sanksi Tegas Warganya yang Telat Bayar HIPAM

Sementara itu, sesuai laman ppdbbojonegoro.net dijelaskan pada tanggal 17-20 Juni 2020 dilakukan pendaftaran PPDB online tahap 1, yang dilanjutkan verifikasi dan validasi tanggal 17-21 Juni, serta pengumuman pada 22 Juni 2020. Untuk daftar ulang online dijadwalkan pada 6 – 8 Juli 2020.(wed/*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *