suaradesa.co (Bojonegoro) – Omah Sas kedai dan Musik dapat dijadikan alternatif rekreasi melepas penat setelah satu minggu berkutat dengan rutinitas pekerjaan.
Arga Sasongko, pemilik, menuturkan, dengan mengusung konsep “Nongkrong Asik Gak Bikin Panik” kedai tersebut menyuguhkan beragam menu dengan harga yang bersahabat.
“Dijamin tidak mahal dan tidak mengecewakan,” tuturnya, Minggu (19/7/2020).
Ramen menjadi menu andalan Omah Sas dengan harga bersahabat yakni Rp13.000 yang dapat dijadikan pelepas lapar pengunjung di cate yang berlokasi di jalan Pondok Pinang, gang Ngrowo III ini.
Selain menu yang beragam dengan harga bersahabat, Omah Sas juga menyediakan Sudut Ekspresi yang diperuntukan bagi pengunjung untuk unjuk gigi. Kesempatan tersebut rutin dilaksanakan pada malam minggu. Dia berharap dengan adanya sudut ekspresi, dapat menampung pemuda bojonegoro yang ingin terus berkarya dalam bidang seni, baik itu musik, teater, maupun yang lain.
Pria yang juga menjadi artis pendatang baru di dunia musik, dengan tembang andalan berjudul ‘Ojo Langsung Ninggalke” dan “Janjiku” tersebut membuka pintu lebar-lebar kedainya bagi para pelaku seni di Kota Ledre untuk berkarya di Omah Sas.
“Ayo terus berkarya,” tegas pria yang populer dengan nama panggung Arga Marvell.
Mesa Indri Savita, pengunjung, mengungkapkan senang dengan konsep kedai tersebut. Banyak ornamen yang menyejukkan mata sehingga dapat mengurangi stres.
“Saya sering kesini (Omas Sas.red), apalagi kalu malam minggu ada hiburan live musiknya,” tutur ibu dari dua anak tersebut.(*ror)
Penulis : Abrori
Editor : H. Ulya