Bojonegoro — Kepala Desa Margomulyo, Nuryanto, berhasil membawa desanya meraih penghargaan dalam lomba 10 Program Pokok PKK tingkat Kabupaten Bojonegoro.
Prestasi ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi Pemerintah Desa, tetapi juga mendapat apresiasi dari Camat Margomulyo dan masyarakat setempat.
Camat Margomulyo, Ahmad Bustanul Arifin menyampaikan rasa bangganya atas pencapaian ini.
“Saya sangat mengapresiasi usaha Kepala Desa Nuryanto dan seluruh tim PKK Desa Margomulyo. Mereka telah bekerja keras dalam menjalankan program-program pemberdayaan yang berdampak positif bagi masyarakat. Semoga prestasi ini menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kesejahteraan keluarga di desa,” ucapnya.
Sementara Kades Mqrgomulyo Nuryanto menyampaikan bahwa kemenangan ini adalah hasil dari kerja sama yang solid antara pemerintah desa dan masyarakat.
“Prestasi ini bukan hanya milik saya, tetapi milik seluruh warga Desa Margomulyo yang terus mendukung dan berpartisipasi aktif dalam program PKK. Ke depan, kami berkomitmen untuk lebih mengembangkan program-program yang mendukung kesejahteraan keluarga di desa,” ujar Nuryanto.
Keberhasilan ini melengkapi sejumlah prestasi lain yang pernah diraih Desa Margomulyo, termasuk dalam inovasi teknologi tepat guna (TTG), yang sebelumnya berhasil membawa desa ini ke tingkat provinsi.
Prestasi ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi desa-desa lain di Bojonegoro untuk terus berinovasi dan mengembangkan program-program pemberdayaan masyarakat. (fa)