Berita UtamaKabar Desa

Dinas PMD Mulai Lakukan Penilaian Nominator Lomba Desa 2021

239
×

Dinas PMD Mulai Lakukan Penilaian Nominator Lomba Desa 2021

Sebarkan artikel ini

Suaradesa.co (Bojonegoro) -Pemerintah Kabupaten Bojonegoro tahun 2021 ini, akan melaksanakan lomba evaluasi perkembangan desa tingkat Kabupaten yang rencananya akan digelar bulan Mei mendatang.

Kepala Bidang Pembangunan dan Kerja Sama Desa, Zeni Bahtiar mengatakan, untuk persiapan yang dilakukan saat ini, pihaknya sudah mengirimkan surat ke delapan kecamatan untuk mengajukan desa yang diusulkan.

“Pemenangnya akan dikirim ke tingkat provinsi,” ujarnya, Selasa (20/4/2021).

Baca Juga :  Abdullah Umar Resmi Jabat Ketua DPRD Bojonegoro

Sementara kriteria yang dilombakan terdapat 4 bidang. Yakni bidang pemerintahan, bidang kewilayahan, bidang kemasyarakatan dan bidang tanggap bencana.

“Saat ini tim sudah melakukan kunjungan lapangan ke desa yang masuk nominasi guna untuk mencocokkan data yang masuk dengan keadaan lapangan yang sebenarnya,” imbuhnya.

Saat ini, Desa yang masuk nominasi diantaranya Desa Bakalan Kecamatan Kapas, Desa Kedungsumber Kecamatan Temayang dan Desa Pilanggede Kecamatan Balen.

Baca Juga :  Pemdes Ngampel dan Pertamina EP Launching UMKM Ampel Apik

“Lomba ini merupakan sarana untuk memberi pembinaan kepada desa terkait kegiatan administrasi dan sebagainya yang berkaitan dengan desa,” tandasnya.

Kegiatan ini juga sebagai salah satu sarana untuk pembinaan.

“Mungkin ada salah satu desa yang belum memahami atau bagaimana nantinya agar lebih bisa mengerti,” tutupnya. (*Tya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *